FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS DHARMAS INDONESIA
Jayalah Undhari - Kampus Terakreditasi BAN-PT & Berasrama

 

Kampus Universitas Dharmas Indonesia (Undhari) dalam rangka mengisi kegiatan yang bermanfaat pada bulan ramadan menggelar kegiatan Literasi dengan mengusung tema “Giat Literasi, Ramadan bulan Tarbiah” Sore, Kamis (16/05) penyelenggara kegiatan yakni Forum Pegiat Literasi Dara Jingga Undhari, UKM Pramuka Undhari, dan Hima Prodi Pend. Bahasa Indonesia FKIP Undhari. Yang diasuh langsung oleh Amar Salahuddin, M.Pd selaku Warek 1 Amar menyampaikan, kegiatan ini sebagai permulaan kegiatan literasi dikampus Undhari dan Dharmasraya, semoga dapat menjadi pemacu minat baca dan menulis mahasiswa, generasi muda, dan masyarakat. “Kedepan kampus Undhari kita harapkan bisa manjadi kampus literasi” tegas Amar. Sementara itu, panitia pelaksana Suci Annisa Ilmi memaparkan, rangkaian kegiatan Giat Literasi, Ramadan Bulan Tarbiah dikampus Undhari adalah pojok literasi dan lapak baca, yg dibuka selama perkuliahan di bulan ramadan yaitu dari tanggal 14 s/d 28 Mei 2019 ditaman kampus Undhari. Kemudian berbagi takjil/ pabukoan gratis didepan gerbang kampus Undhari, sore baca puisi dan musikalisasi puisi, dan diskusi. Diskusi diselenggarakan pada hari Kamis (16/05) dengan narasumber Indra Intisa (biasa disapa Ompi) seorang penulis dan penyair, dan Amar Salahuddin, M.Pd (WR 1 Undhari). “Kami ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang sudah membantu menyukseskan kegiatan ini, semoga bisa meningkatkan motivasi teman-teman mahasiswa untuk menulis (berkarya)”. Tutup Suci. (UndhariNews)

 Sebaran Pekerjaan Alumni

 

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dharmas Indonesia atau lebih dikenal dengan FKIP UNDHARI memang tergolong pada kampus yang baru berdiri. FKIP UNDHARI merupakan perubahan bentuk STKIP Dharmasraya yang bergabung dengan STMIK Dharmasraya dan STIKES Dharmasraya menjadi Universitas Dharmas Indonesia di Tahun 2015.

Namun demikian Fakta tentang kampus yang masih baru dan belum banyak memiliki lulusan ini tidak membuat lulusan dari FKIP UNDHARI tidak mampu bersaing. Fakta justru menunjukkan bahwa lulusan FKIP UNDHARI mampu bersaing dengan lulusan kampus lainnya. Bahkan kampus yang dipandang sebelah mata ini ternyata menghasilka lulusan yang mampu tembus dan menjadi PNS/ASN 20018. Hal ini menunjukkan bahwa kampus ini sudah dapat disandingkan dengan kampus lain bahkan kampus negeri sekalipun.

Sehingga tidak salah jika kita merekomendasikan FKIP UNDHARI sebagai tempat kuliah bagi Lulusan SMA tahun ini.

 

Mari Kuliah ke FKIP UNDHARI

 

Diskusi di Petang Ramadan
Tema: Giat Literasi, dan Proses Kreatif Peciptaan Karya Sastra

Kamis, 16 Mei 2019
pukul 16.00 Wib.
Tempat: Taman kampus UNDHARI

Narasumber:
Indra Intisa (Ompi)
Penulis/ Penyair

Amar Salahuddin, M.Pd (WR 1 UNDHARI/ Dosen Prodi. Pend. Bahasa Indonesia FKIP UNDHARI)

Moderator:
Seski Wahyuni
Ketua Hima Prodi Pend. Bhs Indonesia FKIP UNDHARI

*Gratis dan Tersedia “Pabukoan Gratis*

 

Dalam rangka mmbantu dan mndorong ALUMNI utk lulus CPNS/ mghadapi UJIAN CPNS 2018. Utk itu Pusat Karier Ketenagakerjaan UNDHARI menggelar kegiatan TIPS SUKSES MENGHADAPI UJIAN CPNS 2018 BAGI ALUMNI UNDHARI (BIMBINGAN DAN SIMULASI) insyaAllah akan dilaksanakan pada:
hari: Jumat tgl 26 Oktober 2018
pkl: 13.30 Wib
tempat: Auditorium Dara Jingga UNDHARI Lantai III.
Demikian utk dpt diikuti, dilaksanakan dan sukseskan. Mhon segera disebar info ini kpd para alumni kita. https://static.xx.fbcdn.net/images/emoji.php/v9/tfb/1/16/1f64f_1f3fb.png")">

 

 

UndhariNews-Wisuda adalah momen yang sangat dinanti-nantikan oleh wisudawan/wati tak kecuali wisudawan/wati Universitas Dharmas Indonesia. Pasalnya seremoni tersebut merupakan puncak sekaligus akhir kegiatan mereka dikampus.Tak terasa,sudah angkatan ke-9 saja kampus Undhari menggelar acara wisuda.
rasanya baru kemarin kampus ini berdiri,sekarang sudah ke-9 kalinya mewisuda para pendidik bangsa,
bahagia bercampur haru,seperti itulah rasanya ketika perjuangan kita berakhir dengan senyuman manis sang ibunda....
untuk itu Pada hari Jumat, 5 Oktober 2018 Kampus Universitas Dharmas Indonesia menggelar gladi resik acara Wisuda ke-9 yang akan digelar Sabtu, 6 Oktober 2018 di Gor Dara Jingga Nantinya.
"Diadakan gladi resik agar semuanya berjalan dengan lancar, teratur, dan tertib," ujar Muhammad Subhan, M.Pd ketua panitia wisuda ke-9 kepada tim Undhari News.

Gladi resik ini dihadiri langsung oleh pendiri dan pembina Yayasan Amanah Ampang Kuranji (YAAK) Ibu Dra. Elviana, M.Si, Rektor UNDHARI Bpk Dr. Darmansyah, ST.,M.Pd, Warek I, II,III pimpinan Fakultas, Prodi, dosen beserta civitas akademik dan seluruh Badan Eksekutif Mahasiswa UNDHARI.
"Saya harap nantinya para wisudawan/wati agar dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan hikmat karena acara ini adalah sakral"tutur Darmansyah Rektor Undhari.(UndhariNews)

folow: @undhari_news @jayalah_undhari @infoundhari @bemfilkom_undhari @bem_undhari @bem_fikes @bem.fkip.undhari
#universitasdharmasindonesia #jayalahundhari #berasrama #bertaburbeasiswa #kampustopdantepercaya #undharinews #ayokuliahdiundhari #Kemendikbud #Dharmasraya #Riau #Sijunjung #Sawahlunto